Jum’at, 14 Februari 2020. Polsek Ngunut mengadakan acara silahturahmi (cangkrukan) Kamtibmas 3 Pilar bersama tomas (Tokoh Masyarakat), Toga (Tokoh Agama), Toda (Tokoh Pemuda), dan masyarakat Desa Gilang . Acara tersebut dimulai jam 19.30 Wib – selesai yang bertempat di rumah Ibu Reni (Perangkat Desa Gilang).

Tujuan dari silaturahmi (cangkrukan) adalah untuk mempererat tali silaturahmi, kekeluargaan dan mendekatkan Polisi dengan masyarakat, karena dalam melaksanakan tugas Kepolisian sangat membutuhkan informasi dari masyarakat, untuk itu guna menjaga Kamtibmas di Desa Gilang diharapkan partisipasi masyarakat dalam meberikan laporan dan informasi.

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?